layanan pembatalan indodana palsu

JAGA Diri Kamu dari Modus Penipuan Layanan Pembatalan Pinjaman Indodana Palsu

No comments

Tidak pernah kehabisan akal, oknum-oknum tidak bertanggung jawab rasanya masih saja terus mencoba beragam cara untuk mencari dan mengelabui korbannya. Salah satu modus terbaru yang mereka lakukan adalah membuka layanan pembatalan pinjaman yang mengatasnamakan Indodana.

Layanan pembatalan pinjaman dibuat dan dijalankan oleh oknum nakal tersebut melalui media sosial Instagram.

Contoh akun yang mengatasnamakan Indodana dengan modus “layanan pembatalan pinjaman”

Tidak berhenti sampai di situ, mereka juga kerap kali mengirimkan pesan melalui direct message Instagram kepada calon korbannya untuk membantu proses pembatalan dana pinjaman tersebut. Biasanya, mereka akan mengincar orang-orang yang sering memberikan pertanyaan di kolom komentar Instagram resmi Indodana.

Oleh karena itu, agar tidak menjadi “sasaran” selanjutnya, kamu wajib menerapkan tips-tips di bawah ini.

Tips MenJAGA Diri dari Modus Penipuan Layanan Pembatalan Pinjaman Indodana Palsu

  1. Tidak mengajukan pertanyaan atau meminta bantuan melalui kolom komentar. 
  2. Jangan mudah percaya dan selalu lakukan pengecekan. Instagram resmi Indodana hanya indodana.id dan sudah terverifikasi (ada centang birunya).
  3. Jika kamu memiliki pertanyaan dan membutuhkan bantuan yang berkaitan dengan cara pengajuan, proses pencairan, pembatalan pinjaman, dan hal-hal lainnya di Indodana, maka hubungi langsung Customer Service (CS) resmi Indodana di (021) 4059 5888 atau email di cs@indodana.com.

Perlu diingat, jika kamu ingin melakukan proses pembatalan pinjaman tunai Indodana, maka kamu perlu memenuhi persyaratan berikut ini:

Syarat Pembatalan Pinjaman Indodana

  1. Pinjaman yang disetujui memiliki nominal di bawah 50% dari nominal pinjaman yang diminta. 
  2. Dilakukan paling lambat 3 hari setelah pinjaman disetujui.

Jika sudah memenuhi kedua syarat di atas dan yakin ingin melakukan pembatalan, maka kamu dapat melakukan:

Cara Membatalkan Pinjaman Tunai Indodana 

Kamu dapat langsung melakukan pembatalan pinjaman, dengan mentransfer langsung dana yang kamu terima ke Virtual Account yang tertera di aplikasi Indodana.

Namun, jika bingung dan membutuhkan bantuan, kamu dapat: 

  1. Menghubungi Customer Service resmi Indodana. 
  2. Kemudian, Customer Service akan mengarahkan dan menginfokan tanggal maksimal pembatalan pinjaman. 
  3. Setelah itu, kamu bisa langsung melakukan pembatalan pinjaman yang disetujui melalui metode pembayaran yang telah disepakati. Caranya dengan mentransfer kembali dana yang kamu terima ke Virtual Account yang tertera di aplikasi Indodana.

Ingat! Seluruh proses pengajuan, pencairan, pembayaran, hingga pembatalan pinjaman hanya dapat dilakukan melalui aplikasi Indodana. Jadi, selamat berJAGA-jaga, Sob! 

Baca Juga Artikel Keamanan Lainnya: