Speaker HP Kemasukan Air? Begini Cara Mudah Mengeluarkannya

No comments

Apa yang akan dilakukan jika secara tidak sengaja speaker HP kemasukan air? Bagi para sultan, mungkin ponsel akan langsung disingkirkan dan diganti dengan yang baru. Tetapi, bagi yang isi kantongnya pas-pasan, tentu akan sangat sayang untuk melakukan hal tersebut. 

Pasti segala daya dan upaya akan dilakukan untuk mencoba menyelamatkan speaker HP dari kerusakan. Bahkan, terkadang, cara-cara yang mungkin terlihat konyol juga bisa dilakukan agar speaker bisa diselamatkan.

Pasalnya, ketika kemasukan air, umumnya akan menyebabkan speaker HP jadi bermasalah. Entah itu suaranya berubah menjadi lebih kecil atau bahkan sampai speaker benar-benar mati dan tidak berfungsi.

Berikut beberapa kerusakan yang mungkin terjadi jika ada air yang masuk ke speaker ponsel.

Kerusakan yang Mungkin Terjadi Ketika Speaker HP Kemasukan Air

1. Suara yang Keluar Terdengar Pecah

Masalah pertama yang mungkin muncul ketika ada air dalam speaker HP adalah suara yang keluar jadi terengar pecah. Suara yang tadinya enak didengar akan menjadi sumbang. Hal ini bakal jadi makin tidak enak didengar jika volume diperbesar.

2. Suara Tidak Jelas

Masalah berikutnya yang akan ditimbulkan saat speaker HP kemasukan air adalah bunyi yang keluar jadi tidak jelas. Hal itu tentu akan menimbulkan masalah ketika gawai dilakukan untuk berkomunikasi via suara. Bahkan, mungkin bisa menimbulkan miskomunikasi.

3. Suara yang Dihasilkan Cempreng

Suara HP yang empuk bisa menjadi cempreng ketika speaker HP kemasukan air. Hal ini disebabkan karena saat ada kemasukan air, gelombang suara pada speaker jadi tidak bisa digetarkan dengan optimal. Suara yang ditimbulkan pun jadi terdengar cempreng di telinga.

4. Suara yang Dihasilkan Terlalu Lirih

Ketika speaker HP kemasukan air, ada kemungkinan suara yang dihasilkan jadi sangat lirih. Kondisi ini mungkin saja terjadi karena ada bagian speaker yang terhalang oleh air sehingga suara yang dihasilkan tidak bisa optimal.

5. Suara Hilang

Kerusakan paling parah dari speaker ketika kemasukan air adalah speaker sama sekali tidak terdengar suaranya. Hal ini bisa disebabkan karena air yang masuk terlalu banyak sehingga merusak komponen speaker atau karena ada kerusakan parah yang menimbulkan robekan pada permukaannya.

Apa yang Harus Dilakukan saat Speaker HP Kemasukan Air?

speaker hp

Jika saat speaker HP kemasukan air masalah-masalah di atas muncul, hal yang perlu dilakukan adalah sesegera mungkin mengeluarkannya. Sebab, makin lama itu dibiarkan, kerusakan yang ditimbulkan juga akan makin parah.

Untuk bisa menyingkirkan air dari speaker ada banyak cara yang dapat dicoba. Tetapi, sebelum itu, lakukan pengecekan lebih dahulu apakah speaker masih bisa mengeluarkan suara dengan normal.

Hal ini untuk memastikan apakah memang masalah yang ditimbulkan disebabkan karena adanya kerusakan speaker atau bukan. Caranya adalah dengan mencoba menaikkan dan menurunkan volume suara pada ponsel. 

Selain itu, lakukan juga pengujian pada speaker. Kamu bisa melakukannya dengan mengakses kode tentang informasi hardware pada ponsel. Dengan begitu, kamu bisa mendeteksi apakah speaker memang rusak dan perlu diperbaiki dibongkar.

Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan jika speaker tidak sengaja terkena air.

1. Bersihkan Sisa Air di Speaker

Ketika speaker tidak sengaja tersiram air atau terendam, hal penting yang harus dilakukan adalah membersihkan sisa air yang ada di sekitar speaker. Jangan sampai air itu menetes dan merembes ke dalam speaker dan membuat kerusakan lebih parah. Selain itu, dengan menghilangkan sisa air bisa mencegah munculnya suara mengganggu dari speaker.

2. Gunakan Hair Dryer untuk Mengeringkan

Jika speaker tidak sengaja terendam atau tersiram air, gunakan hair dryer untuk mengeringkannya. Cara ini bisa digunakan di semua mereka ponsel. Hairdryer ini akan menghembuskan panas yang dapat mengeringkan sisa-sisa air yang masih ada di dalam speaker.

Cara untuk mengeringkannya juga gampang. Nyalakan hair dryer pada mode panas yang paling kecil. Setelah itu arahkan lubang hairdryer pada speaker HP. Kalau ponsel masih tipe yang lama dan baterainya bisa dicopot, lepas baterai dan casing sehingga bisa kering lebih cepat.

3. Gunakan Kipas Angin untuk Mengeringkan

Selain hairdryer, kamu juga bisa memakai kipas angin untuk mengeringkan ponsel yang tersiram air. Sebisa mungkin, lepaskan atribut pada ponsel, misalnya softcase atau casing dan baterai jika memungkinkan.

Kemudian, gunakan kipas angin tepat pada bagian speaker ponsel yang terkena air supaya bisa kering optimal. Arahkan kipas pada bagian speaker sekitar 5 jam hingga kering sepenuhnya.

4. Kubur dalam Beras

Beras bisa menjadi salah satu media yang ampuh untuk menyerap air ketika ponsel basah. Sebab, bahan makanan yang satu ini dapat menyerap air dengan baik. Jadi, saat ada bagian HP yang terendam bisa kering dengan baik ketika dikubur dalam beras.

Cara untuk mengeringkan dengan beras ini sangat gampang. Siapkan beras secukupnya dan taruh dalam wadah. Setelah itu, masukkan ponsel ke dalamnya sampai semua bagian terkubur. Diamkan kurang lebih dua atau tiga hari agar kering maksimal.

5. Bawa ke Tukang Servis

Saat semua cara di atas sudah dilakukan tetapi speaker masih belum menunjukkan, cara terakhir yang bisa dilakukan adalah membawanya ke tukang servis. Pastikan bahwa tukang servis yang didatangi sudah memiliki reputasi yang terpercaya. Hal ini guna menghindari adanya kerusakan lebih serius pada speaker atau komponen lain.

Tukang servis yang berpengalaman dan terpercaya akan mendeteksi kerusakan dengan lebih akurat. Dengan begitu, kamu bisa dengan cepat mengambil keputusan apakah memang speaker perlu diganti atau tidak.

Mengatasi Speaker HP Kemasukan Air Berdasarkan Merek Ponsel

speaker hp

Kelima cara di atas bisa digunakan untuk mengatasi speaker HP dari merek apapun yang kemasukan air. Selain itu, masing-masing merek ponsel juga mempunyai sejumlah tips yang berbeda.

1. Realme

Jika kamu pengguna Realme, ada cara lain untuk mengatasi masalah speaker hp yang kemasukan air. Beberapa di antaranya adalah dengan memanfaatkan kode *#*#0289#*#* untuk tes speaker, mengecilkan volume sampai tingkat sedang, dan menggunakan aplikasi speaker cleaner-remove water & fix sound.

2. Samsung

Sementara bagi pengguna ponsel Samsung, kamu bisa memulainya dengan membersihkan gawai menggunakan lap kering. Posisikan speaker Samsung di bawah kemudian goyang ponsel perlahan. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan kode #0# untuk melakukan pengecekan speaker.

3. Vivo

Bagi pengguna HP Vivo, cara-cara yang sudah disebutkan sebelumnya cukup bisa diandalkan untuk mengatasi speaker HP yang kemasukan air. Tetapi selain itu, kamu juga bisa menjemurnya di bawah sinar matahari atau membersihkan dengan peniti. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan kode *#*#0289#*#* untuk mengecek kondisi speaker Vivo.

4. Oppo

Untuk yang menggunakan ponsel dari Oppo, kamu harus segera matikan HP saat ponsel kemasukan air. Setelah itu copot microSD, kartu SIM, dan casing. Goyangkan ponsel agar air yang ada di dalamnya keluar.

Setelah itu gunakan lap untuk mengeringkan semua bagian yang terkena air. Kamu bisa juga melakukan pengecekan speaker dengan menekan kode *#800#.

5. iPhone

Bagi pengguna iPhone, sebenarnya tidak perlu terlalu khawatir jika ponsel terkena air. Pasalnya, mayoritas ponsel milik Apple ini bisa tahan air sampai kedalaman 1 meter dan bertahan hingga setengah jam.

Tetapi, jika seandainya iPhone milik kamu tidak dibekali dengan kemampuan ini, segera keringkan ponsel saat terciprat atau terjatuh dalam air. Caranya bisa dengan mengubur di tumpukan beras, menjemur, atau mengayun-ayunkan ponsel sampai air keluar semua. Bisa juga dengan menggunakan aplikasi atau fitur lain.

Misalnya, lewat website FixMySpeaker. Setelah membuka aplikasi ini, kamu hanya perlu klik pada gambar berbentuk hempasan angin dan air. Setelah itu akan keluar suara yang dapat membantu mendesak air keluar dari speaker.

Selain itu ada juga Shortcut Water Eject yang dapat memancarkan gelombang suara frekuensi ultra rendah yang dapat menggerakkan air keluar dari speaker. Ada juga aplikasi Sonic yang memiliki cara kerja sama.

Speaker HP Kemasukan Air: Keringkan dengan Baik dan Benar

Ketika speaker HP kemasukan air, kamu harus mengeringkannya dengan baik dan benar. Sebab, jika sampai dikeringkan secara asal, speaker justru bisa makin rusak. Tentu ini akan membuat kamu jadi harus mengeluarkan dana lebih banyak untuk melakukan perbaikan atau mengganti.

Ajukan Indodana PayLater Sekarang!

Baca juga Artikel Lainnya: