cara mengembangkan usaha

Wajib Tahu! Inilah Cara Mengembangkan Usaha Biar Semakin Besar

No comments

Memiliki usaha yang sukses merupakan tujuan utama dari para pelaku usaha. Mereka mendambakan income yang meningkat seiring bertambahnya omzet dan profit penjualan. Tapi, tentu saja hal seperti itu tak mudah dilakukan tanpa effort yang lebih, kan?

Untuk bisa berkembang, sebuah usaha harus memiliki manajerial yang baik. Evaluasi secara berkala juga diperlukan untuk memantau pertumbuhan usaha. Dari evaluasi tersebut, pemilik usaha akan dihadapkan pada dua pilihan, tetap bertahan pada mekanisme yang sudah ada atau berubah demi keberlangsungan usaha yang lebih baik. 

9 Cara Mengembangkan Usaha

1. Memperluas Jangkauan Pasar 

Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah dengan memperluas jangkauan pasar. Tak hanya soal pemasaran, melainkan juga menyangkut aksesibilitas. Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk memperluas jangkauan pasar:

  • Buka toko di marketplace yang banyak diakses oleh masyarakat.
  • Jangkau masyarakat di luar wilayah dengan iklan digital, baik melalui website maupun media sosial.
  • Perbanyak opsi pembayaran yang bisa diterima.
  • Tambahkan opsi pengiriman, tidak hanya variasi harga tapi juga durasi waktu.
  • Bermitralah dengan peritel lokal di wilayah lain.
  • Rancang kemitraan dengan tujuan memudahkan calon pengusaha yang juga ingin menjalankan usaha Anda.

2. Tingkatkan Brand Awareness

Nah, cara untuk meningkatkan brand awareness bisa dilakukan dengan menggaet para Key Opinion Leader atau KOL. Seperti, selebgram, vlogger, youtuber, atau influencer lain yang memiliki effect yang cukup menjanjikan. 

Tapi ingat, Anda perlu pastikan bawa KOL ini memiliki audiens yang menjadi target pasar Anda. 

3. Mengikuti Pameran Kewirausahaan

Cara mengembangkan usaha yang ketiga adalah bergabung dengan pameran kewirausahaan yang saat ini telah banyak digelar. Cara ini cukup efisien mengingat Anda tak perlu repot-repot menawarkan produk usaha pada pelanggan. Sebaliknya, pengunjung akan mendatangi stand pameran dan mencari tahu lebih dalam mengenai usaha yang sedang dijalani.

Melalui pameran ini, Anda juga bisa membuka peluang untuk bertemu mereka yang berminat untuk bekerja sama. Belum lagi, banyak media yang meliput bisa menjadi sarana untuk memasarkan produk secara gratis. 

Sebagai awalan, Anda bisa bergabung dengan komunitas wirausaha skala lokal. Serta, menjalin hubungan baik dengan pihak pemerintah atau dinas terkait seperti dinas koperasi dan UMKM agar diberi kesempatan untuk mengikuti pameran. 

4. Pertahankan Pelanggan Lama

Sejatinya, setiap pelaku usaha selalu berusaha menggaet pelanggan sebanyak mungkin. Hal ini untuk mewujudkan goal mereka, yaitu menjual produk sebanyak mungkin dan mendapatkan income sebesar mungkin. Namun, terkadang para pelaku usaha ini lalai dan lebih mementingkan pelanggan baru ketimbang pelanggan lama. 

Jika Anda termasuk pelaku usaha yang seperti itu, segera ubah pola pikir tersebut, ya. Mengapa? Karena keberadaan pelanggan lama terbilang jauh lebih penting daripada pelanggan baru. Mereka sudah mengetahui dan menggunakan produk Anda sejak lama. 

Tidak hanya itu, pelanggan lama juga bisa membantu Anda dalam melakukan promosi. Salah satunya dengan cara, word of mouth marketing. 

5. Rekomendasi dari Pelanggan

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, keberadaan pelanggan juga bisa menjadi sarana marketing yang paling menjanjikan bagi para pelaku usaha. Mereka akan mempromosikan secara gratis produk-produk yang cocok dan disukai tanpa diminta. 

Meskipun begitu, inisiatif tetap bisa dilakukan agar promosi ini dapat berjalan dengan baik. Seperti, menerapkan sistem referral (rujukan) di mana mereka akan mendapatkan keuntungan jika membawa pelanggan baru pada usaha Anda. 

6. Memberikan Layanan Purna Jual

Bagi para pelaku usaha, keberadaan pelanggan adalah aset yang berharga. Tanpa pelanggan, mereka bukanlah apa-apa. Karena itu, penting untuk memenangkan hati para pelanggan.

Anda bisa memberikan layanan terbaik, termasuk pelatihan karyawan agar mampu berkomunikasi dan melayani pelanggan secara tepat. Mereka harus bisa memperlakukan para pelanggan dengan baik. 

Mulai saat penawaran hingga setelah pembelian. Jika ada keluhan, responlah dengan baik dan kekeluargaan.

7. Melakukan Diversifikasi Produk

Sebagai pelaku usaha, beradaptasi adalah salah satu hal yang mutlak untuk dilakukan. Hal ini karena kehidupan ini bersifat dinamis, di mana akan selalu ada perubahan di setiap harinya. Jika perkembangan ini tak dapat diatasi dengan baik, bisnis Anda akan dibuat kerepotan untuk menyesuaikan diri. 

Untuk itu, inovasi yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan diversifikasi produk, yaitu perluasan pangsa pasar dan peningkatan pendapatan. Anda bisa menciptakan produk baru atau melakukan inovasi pada produk yang sudah ada agar sesuai dengan kebutuhan pasar. 

Mengapa hal ini perlu dilakukan? Tentunya agar sebuah bisnis tetap bisa bertahan di tengah banyaknya persaingan. 

8. Kelola Keuangan dengan Baik

Keuangan merupakan salah satu aspek yang paling krusial pada sebuah usaha. Diperlukan penanganan manajerial yang tepat agar sistematika sebuah perusahaan dapat berjalan lancar. Jika terdapat kesalahan, dipastikan akan berpengaruh pada keberlangsungan usaha tersebut.

Oleh karena itu, Anda harus tepat dalam mengelola keuangan, baik piutang, utang, maupun inventaris produk. Manajemen keuangan yang baik juga diperlukan agar arus kas selalu lancar setiap bulannya. Jika hal tersebut sudah dilakukan, usaha yang dimiliki tidak akan mengalami defisit dan kelangsungannya pun dapat dipertahankan. 

9. Meningkatkan Sumber Daya

Nah, hal terakhir yang tidak boleh dilupakan adalah meningkatkan kualitas sumber daya yang ada pada sebuah perusahaan. Sumber daya yang dimaksud antara lain karyawan yang kompeten, produk yang ditawarkan, sumber daya gedung atau tempat usaha, serta tenaga operasional lainnya. 

Sumber daya yang diolah dan dimaksimalkan kualitasnya, mampu menjadi daya dukung yang mutlak bagi keberlangsungan sebuah usaha. Jika SDA di dalamnya kompeten dan berkualitas, pelanggan bisa menikmati produk yang sesuai dan memuaskan. 

Berani Berkembang untuk Mendapatkan Hasil yang Optimal

Ya, itu adalah 9 cara mengembangkan usaha yang bisa dilakukan agar bisnis mampu berkembang secara optimal. Anda bisa coba mengevaluasi langkah mana yang sudah atau belum dilakukan. 

Dalam mengembangkan usaha, sudah pasti ada kendala dan juga mengalami jatuh bangun. Tapi, Anda tidak boleh menjadikannya sebagai beban. Anda tetap harus berusaha bangkit demi keberlangsungan usaha yang dimiliki. 

Pelaku usaha yang hebat dan besar harus berorientasi pada tujuan di masa depan dan menjadikan kendala sebagai lecutan semangat agar usahanya bisa berkembang dan bertambah besar. Jadi, tetap semangat, ya!

Baca Juga Artikel Bisnis Lainnya: