Jangan Hilang Arah, Ini Resolusi Finansial yang Wajib Ada di Tahun Baru

Jangan Hilang Arah, Ini Resolusi Finansial yang Wajib Ada di Tahun Baru

No comments

Menjelang tahun baru, tentu akan ada banyak harapan dan impian yang ingin dicapai. Agar harapan yang diinginkan selama setahun mendatang bisa tercapai sesuai rencana, membuat resolusi adalah satu hal penting untuk dilakukan.

Sebuah resolusi akan menjadi titik fokus dalam tujuan dan rencana yang telah dibuat. Tak hanya itu, resolusi juga akan membantu Anda memantau kondisi keuangan selama ini. Apakah masih ada di posisi normal atau justru sudah kritis.

Ada begitu banyak resolusi yang semestinya dibuat untuk menghadapi tahun baru mendatang, satu diantaranya yang cukup penting ialah resolusi agar finansial Anda lebih terarah. 

Pentingnya membuat resolusi finansial di tahun baru ini tak hanya untuk seseorang yang sudah menikah tetapi juga penting untuk Anda yang masih lajang. Tak lain demi membuat kehidupan finansial memiliki alur yang jelas dan lebih terencana serta tak lagi amburadul.

Kira-kira, seperti apakah resolusi finansial tahun baru yang harus dibuat? Simak bocoran singkatnya berikut ini.

Resolusi Finansial yang Harus Dibuat di Tahun Baru

1. Bebaskan Diri dari Hutang

Bebaskan Diri dari Hutang
Bebaskan Diri dari Hutang

Siapapun yang pernah memiliki hutang pasti tahu risiko yang akan dihadapi jika terus menerus terjebak di dalamnya. Selain akan sangat memberatkan, hutang yang dibiarkan akan membengkak dan membuat hidup semakin terbebani.

Ada baiknya jika memiliki dana lebih, segera lunasi semua hutang-hutang yang dimiliki. Jika kondisi finansial belum memungkinkan, Anda bisa mengalokasikan sebagian penghasilan untuk mulai mencicil hutang tersebut. 

Meski mungkin tak terlalu berpengaruh tapi setidaknya hutang Anda berkurang dan tidak semakin membengkak, bukan? 

2. Memiliki Mobil dan Rumah Pribadi

Memiliki Mobil dan Rumah Pribadi
Memiliki Mobil dan Rumah Pribadi

Setelah terbebas dari hutang, resolusi selanjutnya ialah memikirkan tentang kepemilikan mobil atau rumah pribadi. Tentu, untuk mendukung hal tersebut, semuanya harus disesuaikan dengan pekerjaan dan penghasilan yang dimiliki. Jika tidak resolusi yang sudah dibuat bisa kacau jadinya.

Memiliki mobil atau rumah dari hasil jerih payah sendiri juga akan menjadi pencapaian yang membanggakan. Karena itu, saat telah membuat resolusi ingin memiliki mobil atau rumah pribadi, kejarlah dengan sungguh-sungguh. Kuatkan komitmen pada diri agar resolusi finansial di tahun baru tersebut bisa tercapai.

Baca Juga: Pasti Cepat Naik Gaji! Lakukan 4 Rahasia yang Jarang Diketahui Ini

3. Pergi Liburan

Pergi Liburan
Pergi Liburan

Jangan lupa memasukan rencana liburan yang menyenangkan dalam daftar resolusi tahun baru. Ini sangat dianjurkan agar fisik dan pikiran kembali segar setelah menjalani rutinitas sehari-hari.

Ada begitu banyak destinasi liburan dalam negeri yang menarik dan bisa dikunjungi untuk menghabiskan waktu. Jika kondisi finansial mendukung, tak ada salahnya membuat resolusi untuk pergi liburan ke luar negeri seperti yang diimpikan selama ini. 

Agar liburan yang telah diimpikan semakin menyenangkan dan terasa lebih sempurna, Anda bisa mulai merencanakan liburan tersebut dari sekarang. Seperti mencari tanggal yang sesuai, menyiapkan akomodasi perjalanan, hingga membaca review tentang tempat yang akan dikunjungi. 

Menyiapkan liburan dengan matang akan membuat resolusi Anda terpenuhi satu per satu. Dan jangan lupa alokasikan dana tersendiri untuk liburan tersebut. 

4. Siapkan Keuangan untuk Hari Tua

Siapkan Keuangan untuk Hari Tua
Siapkan Keuangan untuk Hari Tua

Tak ada satu hal yang bisa menjamin kondisi finansial seseorang di masa yang akan datang. Serta, tak selamanya orang akan terus bekerja dan menghasilkan uang. 

Ada masanya Anda akan memasuki masa pensiun. Di mana tentu tak lagi produktif seperti dulu sedangkan ada banyak kebutuhan yang tetap harus dipenuhi. Lantas saat tak lagi bekerja dan memiliki penghasilan, bagaimana caranya agar bisa tetap memenuhi semua kebutuhan hidup?

Karena mengharapkan bantuan dari anak dan cucu atau bahkan orang lain tak mungkin terus dilakukan. Siapapun pasti ingin masa tuanya hidup berkecukupan dan tak lagi pusing memikirkan soal kondisi finansial. Untuk itu, selagi masih produktif dan bekerja sangat penting untuk mulai memiliki resolusi untuk mengamankan kondisi finansial masa tua nanti. 

Anda bisa memulainya dengan membuat tabungan khusus dan terpisah dari rekening utama. Jika penghasilan Anda kini sedang bagus, berinvestasi bisa jadi pilihan lain yang cukup cerdas. 

Tak hanya membuat masa tua lebih aman, mulai menabung dana khusus untuk hari tua juga bisa membuat Anda lebih mandiri secara finansial. 

Baca Juga: Cara Evaluasi Keuangan Pribadi agar Tahu Pencapaian Kamu di Tahun Ini

Mulai Pikirkan Resolusi Tahun Depan Mulai Dari Sekarang 

Resolusi Tahun Baru
Mulai Pikirkan Resolusi Tahun Depan Mulai Dari Sekarang

Demikian beberapa bocoran untuk Anda yang mungkin memerlukan ide untuk membuat resolusi finansial di tahun baru nanti. Anda bisa menyesuaikan resolusi yang dibuat sesuai dengan impian yang ingin dicapai. 

Sebab yang terpenting dari sebuah resolusi finansial adalah untuk membantu Anda dalam mengatur keuangan. Sehingga, semuanya berjalan sesuai tujuan yang telah dibuat dan tak lagi berantakan.