Membuka bisnis di bidang kuliner akan selalu menjadi prospek cerah, mengingat pangan adalah kebutuhan utama. Salah satu bisnis kuliner yang bisa dilirik adalah bisnis katering. Bagi kamu yang doyan masak juga kulineran, bisnis katering pun patut dicoba.
Mulai dari penyediaan katering harian seperti frozen food hingga katering untuk event besar, bisnis di bidang yang satu ini selalu bisa dijadikan peluang usaha yang menggiurkan. Pasalnya, di tengah kehidupan masyarakat yang kian sibuk dan demanding, dibutuhkan pemenuhan pangan harian dengan instan dan mudah demi kepraktisan.
Jika kamu yang tertarik untuk memulai bisnis katering, simak ulasan lengkap mengenai peluang usaha yang satu ini.
Prospek Bisnis yang Cerah
Adanya mobilitas masyarakat yang tinggi membuat bisnis katering pun menjadi ladang uang yang menjanjikan. Dengan peralatan dapur serta modal secukupnya, kamu bahkan sudah bisa memulainya.
Bisnis katering sendiri umumnya merupakan penyediaan makanan dan minuman dengan pelayanan yang profesional. Tergolong fleksibel dan tak perlu modal besar bagi newbie yang hendak berbisnis katering. Dengan budget sebesar satu jutaan, bisnis katering untuk pemula sudah bisa dijalankan.
Permintaan Pasar yang Kian Besar

Dahulu, katering biasanya dibutuhkan untuk momen pernikahan, ulang tahun, arisan, seminar hingga berbagai acara pertemuan. Namun kini tak hanya di saat social gathering saja. Hampir semua orang dari segala lapisan masyarakat membutuhkan jasa katering.
Makanan katering juga mulai banyak dicari para pegawai kantor, mahasiswa, bahkan anak sekolah. Alasannya sederhana, karena makanan katering lebih mudah didapatkan, selain praktis dan juga siap makan.
Modal Minim dengan Untung Menjanjikan
Meski semua usaha memerlukan modal, namun tak perlu budget besar untuk menjalankan bisnis katering bagi pemula. Dari rumah saja, usaha katering bisa dimulai dengan modal relatif kecil yang ditekan pengeluarannya, namun besar keuntungannya.
Selain modal bisa lebih cepat kembali, laba yang didapatkan pun terbilang menjanjikan. Banyak pengusaha katering yang belakangan berhasil memperbesar usaha rumahannya, bahkan hingga membuka cabang.
Dapat Berpromosi dengan Mudah

Bagi para pemula, bisnis rumahan ini pun dapat dipromosikan dengan mudah. Mulai dari keluarga, sahabat, tetangga rumah, rekan kerja, hingga berbagai sosial media seperti via Whatsapp, Instagram dan Facebook pun bisa digunakan.
Tak hanya melayani demand harian untuk pekerja kantoran, mahasiswa hingga anak sekolah saja, katering kamu pun bisa menerima pesanan makanan untuk event yang lebih besar lagi.
Pastikan untuk mendokumentasikan beragam menu yang kateringmu sediakan. Unggah foto-foto yang menarik di media sosial dengan keterangan rinci mulai dari harga hingga cara pesan.
Bisa Sediakan Menu untuk Diet Sehat
Tidak hanya makanan rumah sehari-hari, kamu pun bisa menyediakan beraneka menu makanan untuk diet sehat. Saat ini, menu diet sehat tengah diminati banyak kalangan. Gunakan peluang ini sebagai awal memulai bisnis katering.
Agar menjadi penyedia katering diet sehat yang tepercaya, kenali dulu apa saja gizi dan informasi nutrisi yang dibutuhkan dalam satu hidangan. Sebagai contoh, kamu akan membuat menu yang mendukung program menurunkan berat badan, maka kamu perlu mempelajarinya lebih dalam.
Jangan lupa cantumkan informasi lengkap dan akurat pada menu makanan diet yang kamu sediakan. Dengan begitu, niscaya konsumen pun akan semakin percaya kepada bisnis kateringmu.
Manfaatkan Alat Dapur yang Ada

Untuk menekan pengeluaran di awal, kamu bisa memanfaatkan alat-alat dapur yang sudah ada. Kendati menjalankan usaha katering membutuhkan alat masak berkualitas, namun semua perkakas terbilang mudah didapatkan dengan banderol harga yang murah meriah.
Sebagai catatan, peralatan memasak dan perkakas dapur ini merupakan bagian dari modal yang memudahkan untuk menjalankan bisnis. Tak ada salahnya membeli peralatan bermutu tinggi, mengingat nilai gunanya yang juga bisa digunakan dalam waktu yang lama.
Menggunakan Bahan yang Mudah Didapat
Mengutamakan kesegaran bahan baku makanan merupakan hal penting bagi pelaku usaha katering. Untungnya, beragam bahan makanan untuk katering terbilang mudah didapatkan.
Selain itu, menunya juga bisa dikreasikan dengan resep yang mudah. Seperti sup, sambal goreng, mie goreng, beraneka cah atau tumis, balado, nasi uduk dan masih banyak lagi.
Apapun menu yang dipilih, selalu utamakan kebersihan dan kesegaran makanannya.
Kiat Jitu Memulai Bisnis Katering untuk Pemula

Sebelum terjun langsung, ada baiknya kamu mempelajari medan lapangan yang akan dihadapi. Mulai dari kompetitor, pangsa pasar hingga hal logistik lainnya seperti penyediaan modal, tempat usaha dan karyawan.
Konsumen yang puas tentu akan bersedia memesan lagi, sehingga kamu perlu memiliki persiapan matang sebaik mungkin sebelum akhirnya melayani konsumen. Di awal usaha, tak perlu terpatok pada kuantitas. Sebaliknya, utamakan lah kualitas menu makanan yang dihidangkan.
Untuk menambah jam terbang dan pengalaman, tak ada salahnya mengambil order dalam skala kecil terlebih dahulu. Jika hidangan makanan kamu digemari dan memuaskan banyak orang, maka bisnis katering kamu pun akan direkomendasikan konsumen dengan sendirinya.
Pertimbangkan juga untuk urusan harga. Tetapkan harga ekonomis dan terjangkau. Susun strategi promosi yang tepat, agar bisnis katering kamu bisa berjalan dengan lancar.
Sebagai taktik, kamu bisa menetapkan harga lebih murah dibanding pesaing lain guna menarik konsumen. Barengi siasat ini dengan promosi yang gencar dan berkelanjutan. Dengan demikian, diharapkan konsumen akan berdatangan dan menetap untuk melakukan pemesanan berikutnya.
Pastikan juga kamu menggunakan branding yang menarik, unik dan mudah diingat. Cantumkan kata-kata promosi yang mudah dipahami, representatif, dan menarik konsumen untuk melakukan pemesanan. Sertakan kontak bisnis kateringmu beserta daftar menu yang ditawarkan.
Memulai bisnis tak bisa dibilang mudah. Akan ada potensi kendala dan hambatan yang bisa bermunculan di tengah laju perkembangan bisnis kateringmu. Itulah sebabnya kamu perlu menciptakan network yang baik dengan relasi beragam komunitas, event organizer, pengelola venue, serta berbagai pihak yang berpotensi untuk dijadikan pelanggan.
Pintar-pintar lah berinovasi baik dalam kegiatan promosi dan kreativitas di dapur. Agar konsumen tidak merasa jenuh, tawarkan beraneka macam paket dengan harga terjangkau dan rasa yang sedap.
Hal terpenting, optimalkan peluang yang ada. Seperti misalnya saat menjelang Hari Raya, kamu bisa mulai menerima pesanan berbagai kue kering. Dengan menjadi peka terhadap kondisi yang ada, niscaya bisnis katering yang kamu mulai bisa berjalan dengan maksimal dan meraih keuntungan sesuai impian.
Baca Juga Artikel Lainnya:
You must be logged in to post a comment.